logo

YouTube    Facebook    Twitter
Nama Produk :  
 
   
 
 

Kembali ke halaman sebelumnya
 
10-Dec-2014
Pelatihan Pengelolaan Laboratorium IPA
 
 
Pelatihan Pengelolaan Laboratorium IPA untuk Guru dan Laboran pada hari Sabtu, 6 Desember 2014, yang lalu kembali menghadirkan Dr. Yunita, M.Pd. sebagai pemateri. Beliau adalah dosen kimia di Universitas Islam Negeri Sunan Gunung Djati Bandung. Pelatihan kali ini dihadiri oleh 34 peserta yang berasal dari Jawa Barat (Kab. Cianjur, Kab. Indramayu, Bandung, Cirebon, dan Bogor), DKI Jakarta (Jakarta Utara, Jakarta Selatan, Jakarta Barat), Banten (Kab. Pandeglang, Tangerang Selatan), dan Jawa Timur (Kab. Bangkalan).

Berbagai materi yang menarik disampaikan oleh pemateri, di antaranya adalah penjelasan tentang empat tipe guru, pengetahuan jenis dan bahan kimia, pengenalan alat-alat praktikum IPA, penataan alat-alat praktikum IPA di laboratorium, serta cara penggunaan alat praktikum IPA. Peserta antusia mengikuti sesi ini dan mengajukan berbagai pertanyaan kepada pemateri.
Selanjutnya, para peserta melakukan praktikum secara langsung, dengan dibimbing oleh Tim Pudak Scientific untuk menggunakan alat praktik secara benar. Praktikum yang dilakukan mencakup praktikum fisika, kimia, dan biologi, yaitu:
  • Menimbang bahan/zat kimia serbuk
  • Membuat larutan kimia
  • Mengamati laju respirasi jangkrik dengan respirometer
  • Mengamati stomata daun dengan mikroskop
  • Pengukuran besaran pokok dengan menggunakan jangka sorong, mikrometer sekrup, dan penggaris
  • Penggunaan stopwatch analog untuk pengukuran waktu
  • Pengukuran tegangan dan kuat arus pada percobaan hukum Ohm dengan meter dasar
  • Pengukuran tegangan pada rangkaian transformator step-up dan step-down
  • Menguji kestabilan catu daya
Dr. Yunita berharap, setelah mengikuti pelatihan ini semoga guru/laboran di sekolah dapat meningkatkan kegiatan praktikum dan dapat memanfaatkan alat-alat praktik yang ada di sekolah dengan baik dan benar.


Pelatihan kami selanjutnya adalah “Pelatihan Pengelolaan Laboratorium IPA untuk Guru dan Laboran Tingkat Lanjut”, yang akan dilaksanakan pada tanggal 13 Desember 2014 dengan pemateri Dr. Yunita M.Pd.

Untuk Informasi dan pendaftaran silakan hubungi kami melalui email ke reliska.nurmalitasari@pudak.com  atau melalui nomor telepon 085795606030.
 
 
Kembali ke halaman sebelumnya
 
 
PHT 320
PHT 321
PHT 322
PHT 310
PT 970232R
 
 
 
 
 
 
 
Home | About Us | Products | News | Events | Gallery | Support | Download Area | FAQ | Contacts | Sitemap
 
 
developed by it works! studios